Social Icons

v

24 November 2011

LATIHAN KEPEMIMPINAN DASAR UKM TAPAK SUCI UMP I TAHUN 2011


Latihan Kepemimpinan Dasar Tapak Suci (LKDTS) adalah bentuk perkaderan formal di dalam Unit Kegiatan Mahasiswa Tapak Suci Universitas Muhammadiyah Ponorogo (UKM TS UMP) yang merupakan forum intelectual exercise yang juga merupakan wadah untuk mempersiapkan kader-kader Tapak Suci dan atau pemimpin yang memiliki kesadaran kritis akan makna keimanan dan keislaman dalam memahami realitas sosial yang diwujudkan dalam kehidupan bemasyarakat. 
Muhammadiyah adalah salah satu Organisasi Masyarakat terbesar di Indonesia. Dari segi massa bisa dikatakan Muhammadiyah mempunyai massa yang banyak. Begitu juga dengan umur yang tidak muda lagi, satu abad atau seratus tahun. Tentu merupakan umur yang harus mampu menunjukkan kematangannya, karena telah lama makan asam garam kehidupan. Namun bukan sebuah kematangan dalam mengelola para kader-kadernya tetapi disibukkan dengan hal-hal internal, sehingga merasa waktu yang ada masih kurang dengan dalih eksternal belum tersentuh.Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) salah satu Ortom Muhammadiyah seharusnya mampu memback-up perkaderan di Muhammadiyah sehingga Muhammadiyah tidak kekurangan generasi penerusnya. Spirit perjuangan  yang bersumber pada Al Qur'an dan As Sunnah kemudian termanifestasikan dalam Agenda Aksi yang menghendaki sebuah perubahan tatanan kehidupan Umat Islam yang signifikan. Dalam konteks ini Tapak Suci sebagai Ortom Muhammadiyah dikenal sebagai gerakan Islam modernis yang berwatak Tajdid memiliki sebuah tugas mulia untuk mewujudkan sebuah tatanan Normatis Praksis atas Islam yang Insklusif dan Egaliter dalam rangka mewujudkan Masyarakat dan Mahasiswa Islam yang sebenar-benarnya.Berdasarkan hal inilah, keberadaan Kader sebagai penggerak dalam sebuah organisasi, memiliki sebuah posisi dan fungsi yang vital. Keberadaan Kader yang memiliki Ghiroh perjuangan dan  menginternalisasikan dalam gerak langkahnya adalah mutlak menjadi sebuah kebutuhan mendasar dalam UKM Tapak Suci.
Latihan Kepemimpinan Dasar Tapak Suci (LKDTS) sebagai sebuah pelatihan di UKM Tapak Suci UMP, didesain dan dihadirkan khusus untuk menjawab problematika tersebut. Pelatihan ini diharapkan mampu menjadi sebuah ajang dalam menghasilkan kader-kader yang militan dan mampu menginternalisasikan nilai-nilai Tapak Suci dalam setiap gerak perjuangannya. Sehingga pada proses demi proses yang dilalui ini, kader persyarikatan mampu menjadikan Muhammadiyah sebagai State of Mind. Pada poin yang lebih krusial lagi, diharapkan LKDTS mampu mewujudkan Islam yang Insklusif dan Egaliter untuk perubahan dan pencerahan peradaban. 
Kemidian kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari sabtu sampai ahad pada tanggal 19 - 20 november 2011 di desa wagel elor dusun glodog kec.ngebel kabupaten ponorogo. diacara LKD-Ts juga bukan saja materi fisik yang didapatkan  dari peserta akan tetapi keimuan tentang islam dan kemuhammadiyahan,keorganisasian, dan ke-tapak sucian.

Berikut foto -foto kegiatan Latihan Kepemimpinan Dasar Tapak Suci Univ.Muhammadiyah Ponorogo.